Well, kali ini saya akan membahas kunjungan saya (kami maksudnya, karena saya dan teman-teman hehehe) ke Anata Cafe, Jl. Pasirkaliki No. 179 Bandung. Anata merupakan salon yang terkenal, cabangnya juga cukup banyak tersebar di kota Bandung, tapi mungkin mereka ingin memperluas jenis bisnis mereka, yaitu dengan bisnis kuliner. Ruang cafe nya ada 3 dan tempatnya terpisah, jadi tidak dalam satu gedung. Kami memilih ruang yang paling depan, karena non-smoking area, tempatnya terang, dan cukup menyenangkan kalau berfoto disini hahaha.
Desain ruangannya simple namun kesan rapi tetap diutamakan. Ornamen hiasan dinding ditata dengan sejajar, permainan warna dan aksen lampu ruangan berupa LED light memberi kesan seperti di studio pada ruangan depan ini. Ada mini bar tempat mini cake dipajang, dan juga butik kecil didepannya.
Malam itu penuh banget! Sehingga kami gak bisa duduk di spot yang kami mau 😢 Tapi beruntungnya spot yang kami tempati ini disoroti lampu dan cukup bagus buat foto-foto hahaha.
Setelah sibuk mencari tempat, kami pun memilih menu yang ada disini. Buku menunya di disain menarik dan ada masing-masing foto makanannya, sehingga kita tidak membeli menu seperti "beli kucing dalam karung". Mulai dari snacks, appetizer, main course, dessert, dan minuman disediakan sangat beragam. Kami memilih menu makanan yang berbeda-beda dan 2 macam snacks.
Tahu Cabe Garam
Rp18.000
Menu pertama datang. Kami nunggu sekitar 15 menit ya mungkin karena sedang ramai, tapi karena kita ngobrol-ngobrol, nunggu jadi gak kerasa. Menu pertama yang datang adalah Tahu Cabe Garam. Tahunya dipotong kecil-kecil, tapi banyak! Cocok banget nih buat sharing. Cabenya banyak, bawang daunnya banyak, hmm enaknyoo tapi agak sedikit asin sih menurut saya.
Mixed Platter
Rp28.000
Snack selanjutnya adalah Mixed Platter. Isinya ada Fried Champignon, French Fries, Fried Calamary, dan Nachos yang disajikan dengan saus mayonnaise. Yang ini agak sedikit porsinya. Tapi kualitas rasanya enak sih. Saya paling suka fried champignon nya (jamur Champignon goreng).
Yap, main course pun datang secara bersamaan, sehingga saya kewalahan juga ketika mau foto makanannya 😂. Cepat juga pelayanan disini. Pelayannya pun sangat ramah, dan itu faktor yang penting.
Parmigiana Pasta
Rp35.000
Menu pertama yang kami coba adalah Parmigiana Pasta. Pastanya bisa milih, mau spaghetti apa fettucinne. Kami pilih spaghetti karena udah bosen sama fettucinne hehehe. Gak perlu banyak cerita kalian udah bisa nilai sendiri kan hehehe. Spaghettinya creamy, fillet ayam diatasnya besar, dan diberi bumbu bolognese dan lelehan keju mozzarella. Uh la la~ Enaknya bikin becek-becek di mulut 😊
Meatball Baked Rice
Rp35.000
Menu kedua adalah Meatball Baked Rice. Porsinya sih standard yah, tapi cukup bikin mouthwatering ngeliat creamy nya. Kejunya itu loh, meleleh-meleleh gitu, trus dagingnya pun padat, enak deh pokoknya.
Beef Burger
Rp29.000
Buntut Bakar
Rp52.000
Nasi Goreng Tomyum
Rp32.000
Menu terakhir yang kami coba, Nasi Goreng Tomyum. Cukup menggoda kan dari namanya? Memang menggoda ternyata pas ngeliatnya. Seafoodnya dikasih banyak! Mulai dari cumi, udang, dan lain-lain. Porsinya juga cukup banyak. Enak sih overall, tapi gatau kenapa rasa dan wangi-wanginya mirip sama ayam goreng serundeng, tapi nagih sih tetep.
Mau kasih saran nih, Kami datang jam 8 malem, karena ada diskon 50% HAHAHA. Ya namanya juga dikasih kesempatan, kalo ga dipake kan rugi. Buat kalian yang mau coba kesini, ga ada salahnya sekali-makan malam demi diskon hehehe.
Ini adalah daftar jam promo diskon:
17.00 -17.59 = 20%
18.00 - 18.59 = 30%
19.00 - 19.59 = 40%
20.00 - 24.00 = 50%
Kesimpulan, Anata Cafe sangat direkomendasikan oleh saya. Kualitas makanan baik, tempat nyaman, pelayan sangat ramah, dan harga juga terjangkau. Rasanya cafe ini menjadi saingan berat cafe-cafe lainnya karena kualitasnya. Saya pun bakal sering-sering kesini nih sama teman-teman hehehe.
Thanks for reading, keep exploring!
terima kasih info nya gan.....
ReplyDeletejangn lupa berkunjung ke Anehh.com
terimakasih banyak, sangat membantu sekali...
ReplyDelete